Selasa, 20 Maret 2012

Jan '12 JOGJA !!

haaaaai blooog... sudah 1, 2, 3, kurang lebih 3 bulan tidak menyentuh salah satu bagian dari dunia maya ini
sekarang saatnyaaa untuk kembali bercerita !!

JOGJAAAA !! yaa sekitar 2bulan lalu ada study tour dari sekolah ke jogja. kurang lebih 5 hari yang diberikan untuk menikmatinya.
rute Garut-Tasikmalaya-Jogja, melalui jalur selatan yang sebelah kanan tebing & sebelah kiri jurang.
Berangkat dari Jakarta tanggal 12 jan '12 pukul 08.00 pagi.
Terdapat perbedaan lokasi yang dikunjungi antara kelas IPA & IPS saat di Garut-Tasikmalaya.
untuk kelas IPA, mereka mengunjungi Pembangkit Listrik di daerah Garut, dan untuk kelas IPS mengunjungi Kampung Naga di daerah Tasikmalaya.
gue sendiri anak IPS, jadi mengunjungi Kampung Naga.

sampai di tempat pukul 03.00 sore. kata salah satu penduduk sana yang menerima kedatangan kami, kami tidak bisa berkumpul di balai warga karena sudah terlalu sore, akhirnya hanya berkeliling-keliling sekitar. jujur, suasana disana sangat tenang & asri banget dibanding di Jakarta. untuk memasuki wilayah Kampung Naga nya, kita harus melewati turunan 400 anak tangga (kata si bapak penerima) dengan pemandangan sawah, dan berakhir dengan aliran sungai yang deras.





setelah dari Kampung Naga, kami melanjutkan kembali perjalanan menuju Jogja, & berhenti untuk istirahat serta makan malam di salah satu restoran yang masih di wilayah Tasikmalaya. saat disana, gue & 2 teman gue mendapat pengalaman yang kurang menyenangkan karena saat kita sedang di toilet, we heard something. uuh bener-bener pertama kalinya denger kaya gitu. setelah ishoma, sekitar jam 10 malam kita lanjutkan perjalanan. selama di bus dalam perjalanan ke jogja, kita melakukan hal-hal yang menyenangkan, yang akhirnya membuat kita lelah, dan terlelap

tanggal 19-1-12, pukul 4 pagi. kita sampai di... JOGJAAA !! ya ga langsung menuju hotel, lagi-lagi kita bsinggah di sebuah restoran di Jl.Wates. disana lah kita mandi,istirahat,sholat,sampai sarapan pagi. Bus kelas gue & IPS 3 yang pertama sampai di tempat. jadi untuk mandi, kita masih tenang karena tidak akan berebutan dengan kelas lainnya.
setelah selesai semuanya, tujuan pertama di Jogja yaitu UGM, kemudian AKMIL, dan Pabrik gula Madukismo. setelah itu, kita baru menuju hotel.
sesampainya di hotel sekitar pukul 3 sore lewat, sebelumnya di bus dikasih tau sama tour guide nya, kalo di hotel ga bisa lama-lama, dan jam 5 sore sudah harus kembali ke bus untuk menuju tempat selanjutnya. 
sekitar pukul setengah 6 sore, kita baru keluar hotel & menuju tempat makan malam. setelah makan malam, kita langsung menuju ke tempat Sendratari Ramayana. 
baru kembali ke hotel sekitar pukul 10 malam

Auditorium Fakultas Teknologi Pertanian
Universitas Gadjah Mada

AKMIL 



 Pabrik Gula Madukismo





Sendratari Ramayana

20-1-12, kembali kumpul untuk sarapan pagi pukul setengah 7 pagi. rute pertama hari itu yaitu Keraton Jogja, lalu Candi Borobudur, Kaliurang, tempat pembuatan bakpia, terakhir Malioboro.
masih lelah banget sebenernya sama hari sebelumnya, tapi harus tetap dibawa senang ! panas-panasan di Jumat siang di Candi Borobudur, dan para anak laki-laki harus mengejar sholat jumat pada saat masih berada di dalam kawasan wisata Candi Borobudur. 
Jalan-jalan malam di Malioboro, sedikit kurang puas karena watu yang diberikan hanya sedikit, dan kurang menikmati karena ada sesuatu yang bikin suasana malam itu berubah (suasana hati lebihnya). dan lagi-lagi kita kembali ke hotel pukul 10 malam. sesampainya di hotel semua yang ada di hotel dikejutkan oleh teman sebelah kamar gue, they saw something di teras kamar. semuanya berusaha saling tenangin diri, setelah tenang, semua kembali ke kamar masing-masing untuk istirahat.

Keraton Jogja

Candi Borobudur



Kaliurang


Malioboro 
21-1-12, last day ! pagi-pagi langsung angkut koper ke bus. disuruh kumpul setengah 7, jam segitu iseng bangunin ke anak laki-laki. begitu di depan kamar salah satu anak laki-laki, ternyata mereka masih selimutan, &mereka langsung buru-buru rapi-rapi. menurut pengakuan mereka... mereka ga mandi... abis bangunin anak laki-laki, kita langsung sarapan & abis itu menuju tempat pembuatan batik. setelah dari tempat pembuatan batik, kita ke tempat tujuan terakhir yaitu Goa Jatijajar di Kebumen. daaaan...... pulang  ke Jakarta. dan baru sampai jakarta, besok harinya pas Adzan Subuh.


Goa Jatijajar


whooooooaaaah 18-22 jan'12

WAS THE GREATEST TIRING ADVENTURE EVER !! *much love*












WE ARE ONE ! WE ARE SOCIALE4 !




Rabu, 24 Agustus 2011

Jumat, 24 Juni 2011

result score & gbye x.1

seminggu sudah pembagian buku laporan nilai selama 1 semester. tidak terlalu buruk untuk hasil nilai kali ini. syukur alhamdulillah nilai di semester ini naik, dan ALHAMDULILLAH DAPAT PERINGKAT 1 DI KELAS wohoooooooo \(^,^)/ . sebenarnya rada kecewa juga,karna nilai beberapa pelajaran ipa turun, dan menaik drastis itu nilai dalam pelajaran ips. tapi...yasudahlah, yang penting nilai keseluruhan,dan peringkat pun naik.
and.......
THANKS GOD, YOU GAVE ME WHAT I WANTED AND I NEEDED .
I HOPE , IN THE NEXT CLASS WILL BE BETTER

Rabu, 22 Juni 2011

ada acara perpisahan untuk kelas x.1. Kita ga melaksanakannya dengan liburan bersama ke Puncak,Bandung,atau Anyer seperti sekolah-sekolah lainnya. Tapi,hanya BBQ yang dilaksanakan sesederhana mungkin di rumah ofi,daerah Binong,Karawaci. Hanya sekedar makan malam bersama dan menghabiskan hari terakhir bersama teman-teman kelas dan juga wali kelas. Hari itu benar-benar menjadi hari yang istimewa, karna disaat yang bersamaan juga, kita melakukan perpisahan untuk ofi yang akan pindah keluar kota. sedih ? yap,itu jangan ditanya. kita semua mersakan hal yang sama,karna salah satu anggota kelas akan pindah.

TERIMAKASIH BANYAK UNTUK X.1 dan WALI KELAS
TERIMAKASIH UNTUK PEMBERIAN WARNA KECERAHAN DI HARI-HARI YANG SURAM
TERIMAKASIH UNTUK KESURAMAN KELASNYA
TERIMAKASIH AggieHarisRiskideoFathikusArrizalAndaruMrizqiRobbyBennyWahyuRizkidarwanto
Riesandy
AndriyanRickyDioErnaHerraTantriVinaOfiWitaIraImasFindaAdibaTubagus
FathanHimawan
HeriIrfanRanggaUnggulVikriAndiFirmanYolaInelzaMelatiMutiara